Perkuat Spiritualitas Jamaah, Al Khidmah UNISNU Jepara Gelar Haul dan Harlah ke-20

Berita, Kampus, Religi40 Dilihat
banner 468x60

Jepara,Fokuspers.com – Panitia Al Khidmah Universitas Islam Nahdlatul Ulama (UNISNU) Jepara menggelar peringatan Haul K.H. Hasyim Asy’ari, Mbah Sahal Mahfudz, serta para muasis (pendiri) UNISNU Jepara pada Rabu (25/12/25). Kegiatan yang berlangsung khidmat di Masjid UNISNU Jepara tersebut sekaligus memperingati Hari Lahir (Harlah) Al Khidmah yang ke-20.

Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dan ratusan jamaah dari berbagai wilayah di kabupaten Jepara. Hadir dalam kegiatan tersebut mantan Bupati Jepara H. Ahmad Marzuqi, ajudan Bupati Jepara, jajaran Wakil Dekan III UNISNU jepara, serta jamaah umum Al Khidmah.

banner 336x280

 

Ketua Panitia Pelaksana, Adam, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk penghormatan kepada para ulama dan pendiri kampus, sekaligus sarana penguat spiritualitas jamaah.

” Kami berharap kegiatan ini mampu mempererat tapi silaturahmi dan menumbuhkan semangat meneladani perjuangan para Kiyai di lingkungan kampus maupun masyarakat,” ujarnya.

 

Rangkaian acara diawali dengan pembacaan istighotsah secara berjamaah, dilanjutkan dengan pembacaan manaqib dan maulid Nabi Muhammad SAW. Sebagai Wujud rasa syukur atas genapnya usia Al Khidmah yang ke-20, panitia juga menggelar prosesi pemotongan tumpeng sebelum memasuki sesi mauidhoh hasanah dan doa penutup.

“kehadiran jama’ah dari berbagai latar belakang menunjukkan berapa kuatnya semangat kebersamaan dalam menjaga tradisi majlis dzikir,” Imbuhnya.

Melalui momentum ini, Al Khidmah UNISNU Jepara berharap dapat terus istikamah menjadi wadah bagi mahasiswa dan masyarakat, serta berkontribusi positif dalam membangun karakter religius dan memperkuat nilai-nilai keislaman di kabupaten Jepara.

banner 336x280