Wisata Alam Kali Tempur Di Sekuro: Daya Tarik Dan Harga Tiket

Berita341 Dilihat
banner 468x60

Mlonggo, Fokuspers.com – Kali Tempur merupakan wisata baru yang terletak di desa Sekuro, Kecamatan Mlonggo, Jepara.

Wisata yang dibangun baru satu tahunan ini letaknya kurang lebih sekitar 1 km ke arah selatan dari Rama Swalayan Sekuro. Tempatnya yang asri menjadi salah satu daya tarik tersendiri di tempat ini.

banner 336x280

“Saya kesini sudah beberapa kali mas, awalnya sih coba-coba dan akhirnya malah anak saya ketagihan mandi di sungainya, tempatnya juga asri dan tenang jika sepi cocok untuk rekreasi keluarga, apalagi pas masuk tidak dipungut biaya dan hanya bayar parkir Rp 2.000” ucap Syahid ketika diwawancarai, Rabu (10/7/24).

Dia menambahkan bahwa di wisata ini sungainya aman untuk bermain anak-anak bahkan balita sekalipun karena ada bagian yang dangkal.

“Kalau kesini anak saya main di sungainya, ya walaupun mainnya di tempat dangkal tetap masih harus di awasi,” jelasnya.

Selain itu, disini juga tersedia warung jajan maupun makanan yang menyediakan ban untuk mandi di sungainya.
“Disini saya tidak menjual makanan berat karena sudah ada yang jualan, yang datang juga kebanyakan bawa bekal sendiri. Dan untuk sewa ban kami tarif hanya Rp 5.000 sepuasnya,” ujar Rozak salah satu pedagang di lokasi.

Sementara itu, Asror selaku warga setempat menjelaskan bahwa sebenarnya di wisata ini ada biaya masuknya.
“Sebenarnya ada biaya masuknya mas pas awal-awal dibangun, cuman sekarang gatau kenapa sudah nggak bayar dan hanya bayar parkir Rp 2000,” katanya.

Asror juga berharap agar pengelola bisa konsisten jika memang akan ada tarif masuknya lagi untuk masuk ke wisata ini.

“Nggak usah mahal-mahal nggak apa-apa mas, yang penting konsisten agar bisa dibangun fasilitas lain, seperti toilet itu belum ada,” pungkasnya. (Fatkhur Rahman Syadzili, semeste 2)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *