Jepara, Fokuspers.com – Fakultas Komunikasi dan Desain (FKD) Universitas Islam Nahdlatul Ulama (Unisnu) Jepara gelar Ujian Akhir Semester (UAS) Ganjil Tahun Akademik 2024/2025. Guna menilai pengetahuan mahasiswa Unisnu terhadap mata kuliah yang telah dipelajari selama 1 semester. Kegiatan ini berlangsung selama sepekan, mulai Minggu, (29/12/24), hingga Minggu, (10/1/25).
Persiapan mahasiswa dalam menghadapi UAS sudah 99% dari belajar mata kuliah hingga kertas ujian yang telah dicetak dan diberi stempel dari fakultas, beberapa mata kuliah sudah dilaksanakan sebelum uas dimulai secara tertulis dan praktis. Mahasiswa terlihat sangat antusias untuk menghadapi UAS kali ini karena ini merupakan kali pertama UAS untuk Fakultas baru yaitu Fakultas Komunikasi dan Desain.
“Kita dari minggu-minggu akhir mulai ngerjain beberapa mata kuliah seperti jurnalistik, ilmu dakwah, pengantar studi islam, dan juga pengantar psikologis, dan semalam aku udah belajar beberapa materi untuk mata kuliah pengantar desain.” ujar Nanda Mahasiswa KPI semester 1.
Nanda berharap semoga UAS kali ini berjalan dengan lancar dan mendapatkan nilai yang memuaskan. (Umi Salma)