Jepara, Fokuspers.com – Himpunan Mahasiswa Program Studi Desain Komunikasi Visual (HMPS DKV) mengadakan pameran poster berkolaborasi bersama Jepara Poster Syndicate pada 27-29 Desember 2023 di Galeri Sains dan teknologi UNISNU. Pameran ini merupakan pameran poster pertama yang diselenggerakan di Jepara. Pameran tersebut mengusulkan tema “Environmental Justice” bertujuan untuk memintakan keadilan perlindungan terhadap kerusakan lingkungan terlebih dengan kasus yang ada di Karimun Jawa.
Pameran diresmikan oleh Nano Warsono, Direktur Galeri RJ Katamsi, ISI Jogjakarta. Ia menyampaikan bahwa kita harus melawan para perusak lingkungan dan memperjuangkan kelestarian alam.
“Kita saling bekerjasama menghindari kerusakan yang bisa semakin parah. Upaya kita harus terus menerus diusahakan agar tidak ada lagi kerusakan yang terjadi di Jepara khususnya,” ucapnya.
Faiq Dzaky Pratama sebagai Ketua Panitia Art Exhibition Poster Syndicate mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang keadilan yang dibutuhkan lingkungan khususnya di Karimun Jawa.
Pada acara pembukaan dihadiri oleh Ketua Dewan Kesenian Daerah Jepara, pegiat seni, dan para mahasiswa. Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari dari Rabu hingga Jumat, 27-29 Desember. Pada hari pertama dimulai dengan opening ceremony, penampilan tari, stand up comedy, monolog, pantomim, dan akustik. Pada hari berikutnya diadakan Live Mural bersama Jepara Poster Syndicate di salah satu sudut Jepara Kota. Lalu disambung pada hari Jumat terdapat Sharing Session dengan Zarhan Ambon, salah satu Pegiat Lingkungan.
“Harapannya, kita dapat membuka lebih luas relasi untuk para pegiat seni, dan bagi mahasiswa DKV agar lebih dapat menggali potensinya. Ini salah satu penyuaraan agar menyadarkan teman-teman supaya lebih menjaga lingkungan dan melestarikannya bukan hanya di Karimun Jawa namun juga untuk seluruh wilayah Jepara,” tutur Faiq.(mey)