Upacara HUT RI Ke-79, Rektor Unisnu Jepara Ajak Tingkatkan SDM

Berita, Kampus772 Dilihat
banner 468x60

Tahunan, Fokus.pres.com – Rektor Universitas Islam Nahdlatul Ulama (UNISNU) Jepara Prof. Dr. Abdul Jamil, MA selaku pembina upacara menyampaikan bahwa Unisnu memiliki peran penting dalam peningkatan sumber daya manusia. Walau Unisnu di ujung utara peran Unisnu menjadi penting peningkatan SDM.

“Pentingnya pihak swasta dalam mendorong kemajuan pendidikan di Indonesia. Tanpa ada peran pendidikan swasta pemerintah mengalami keterbatasan.” katanya saat menyampaikan amanat pembina upacara di lapangan Basket Unisnu Jepara, Sabtu (17/8/24).

banner 336x280

Lebih lanjut, mengatakan bahwa Unisnu saat ini tidak tertinggal dengan perguruan tinggi lain, hal ini dilihat dari produk luaran mahasiswa dan lulusan mahasiswa Unisnu yang terserap di dunia kerja.

“Unisnu melaksanakan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) berupaya menyiapkan sumber data manusia unggul , menciptakan inovasi dan produk-produk unggulan,” ungkapnya.

Saat upacara, ia menyampaikan terimakasih kepada para dosen yang telah melaksanakan tugas dan kewajiban untuk menciptakan sumber daya unggul.

“Saya berharap Unisnu Jepara menjadi perguruan tinggi yang maju, dan memberikan kontribusi nyata untuk kota Jepara sebagai kota entrepreneur,” imbuhnya.

Sebagai informasi yang hadir Upacara Abdul Kohar Sekretaris Umum Yaptinu, Umar Dani Bendahara Umum Yaptinu, Wakil Rektor Bidang I Miftah Arifin, Wakil Rektor Bidang II A. Khoirul Anam, Wakil Rektor Bidang III Abdul Wahab, Dekan Syariah dan Hukum, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Dekan Fakultas Sains dan Teknologi, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan Dekan Komunikasi dan Desain.

Selain itu, Kepala LPPM, Kepala LPM, Kepala LPPI, Dosen, Tendik, dan Perwakilan Mahasiswa.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *