Batealit, Fokuspers.com — Tim KKN UNISNU Jepara di Desa Mindahan Kidul bekerja sama dengan tenaga kesehatan setempat dalam kegiatan Posyandu yang tidak hanya ditujukan bagi anak balita, tetapi juga untuk para lansia pada Sabtu (8/2/2025). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan layanan kesehatan masyarakat serta memberikan edukasi mengenai pola hidup sehat.
Posyandu kali ini mencakup pemeriksaan berat dan tinggi badan balita, pemantauan status gizi, serta konsultasi kesehatan bagi para lansia. Dalam kegiatan tersebut, Tim KKN UNISNU juga berkontribusi dengan menyumbangkan makanan sehat berupa minuman kacang hijau sebagai upaya pencegahan stunting.
“Kami ingin turut berperan dalam upaya pencegahan stunting yang masih menjadi isu penting di berbagai daerah, termasuk Desa Mindahan Kidul. Minuman kacang hijau kami pilih karena kaya akan nutrisi yang baik untuk pertumbuhan anak,” ujar perwakilan Tim KKN.
Salah satu tenaga kesehatan yang hadir menyampaikan apresiasi atas keterlibatan Tim KKN.
“Kolaborasi ini sangat membantu dalam memberikan edukasi dan layanan kesehatan yang lebih baik kepada masyarakat. Partisipasi mahasiswa juga memberikan semangat baru bagi ibu-ibu yang datang ke Posyandu,” ujarnya.
Para peserta, baik ibu-ibu balita maupun lansia, tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut. Mereka juga diberikan pengetahuan mengenai pentingnya konsumsi makanan bergizi serta pola hidup sehat.
Dengan adanya kolaborasi ini, diharapkan masyarakat Desa Mindahan Kidul semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dini dan bersama-sama berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang lebih sehat.